Kamis, 24 Januari 2013

Perawatan Kecantikan ala Wanita Bule

Merawat kecantikan bagi para wanita sudah menjadi sesuatu yang mutlak untuk dilakukan dalam kehidupan ini. Terlebih bagi yang selalu memberi perhatian pada kesehatan dan penampilannya.

HC ada informasi tentang beberapa cara merawat kecantikan dari berbagai belahan dunia. Siapa tahu dapat berguna bagi perawatan tubuh dan wajah anda.

Seperti yang dilakukan para wanita di Rusia, dengan mandi kopi, yaitu salah satu ritual kecantikan tradisional khas Rusia. Bubuk kopi yang kasar digosokan pada kulit di seluruh tubuh agar tubuh berkeringat lebih banyak. Selama proses minumlah banyak air putih supaya kondisi tubuh tetap seimbang.

Lain halnya dengan wanita Jepang, untuk menjaga kecantikannya adalah dengan makanan, khususnya makanan kombinasi yang terdiri dari kacang kedelai, beras dan rumput laut. Kemudian juga dibarengi dengan terapi berendam di sumber air panas alami.

Wanita Inggris lebih memilih teh dalam merawat kecantikan. Disamping diminum, teh digunakan untuk menghilangkan kantung mata, caranya mudah, celupkanlah teh ke dalam air hangat kemudian tempelkan di sekitar mata selama 10 menit. Setelah itu, mata akan terlihat lebih segar dan indah.

Bagi wanita Amerika Latin yang memanfaatkan alpukat dalam ramuannya untuk merawat kecantikan. Daging alpukat dilumatkan lalu disemirkan ke rambut secara menyeluruh dan rata, diamkan selama 1 jam. Lalu keramaslah dengan shampoo seperti biasa, hasilnya rambut akan terlihat lebih mengkilat.

Berbeda lagi dengan para wanita di Polandia yang selalu merawat bibirnya dengan madu. Caranya sederhana ulaskan madu pada bibir dan hasilnya bibir akan tampak lebih segar, merah, seksi dan lembut.

Di Italia lain lagi, dengan yoghurt yang dioleskan ke seluruh tubuh lalu didiamkan sekitar 20 menit. Kulit akan lebih lembut, putih dan mulus. Tidak ketinggalan juice lemon yang dipakai untuk bleaching alami yang akan memberi warna muda bagi rambut, oleskan pada beberapa helai rambut air perasan lemon secara merata. Rambut akan tampak bergaya highlight alami. Air jeruk lemon ini juga digunakan untuk menghilangkan tanda-tanda pigmentasi pada wajah. Buah kiwi juga dipakai oleh wanita Italia untuk merawat wajah, satu buah kiwi dilumatkan, dicampur dengan madu untuk dijadikan masker wajah sebagai peeling alami.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar