Rabu, 26 Desember 2012

BAWANG PUTIH


Dua belas studi ilmiyah antara lain dari Jerman menyatakan, bahwa :

• Bawang putih dapat menurunkan kolesterol dalam darah. Mengkonsumsi. bawang putih selama dua belas minggu, dapat menurunkan kolesterol sampai 12% dan Trigliserida 17 %.

• Bawang putih dapat menyelamatkan janin dari effek ibu penderita tekanan darah tinggi.

• Bawang putih dapat membuat berat badan bayi bertambah.

• Bawang putih efektif sekali membunuh bakteri dan melawan racun-racunnya, terlebih lagi anthrax jenis bakteri yang paling peka terhadap bawang putih di samping penyebab penderita kelumpuhan.

• Apabila bawang putih ditumbuk akan menghasilkan zat Diallyl yang dapat mengurangi bengkak akibat kanker, seperti penderita kanker payudara.

Tentang bawang putih Al Qur’an menyebutkan, dalam Al Baqarah,2: 61.

وَإِذْ قُلْتُمْ يَا مُوسَى لَن نَّصْبِرَ عَلَىَ طَعَامٍ وَاحِدٍ فَادْعُ لَنَا رَبَّكَ يُخْرِجْ لَنَا مِمَّا تُنبِتُ الأَرْضُ مِن بَقْلِهَا وَقِثَّآئِهَا وَفُومِهَا وَعَدَسِهَا وَبَصَلِهَا قَالَ أَتَسْتَبْدِلُونَ الَّذِي هُوَ أَدْنَى بِالَّذِي هُوَ خَيْرٌ اهْبِطُواْ مِصْراً فَإِنَّ لَكُم مَّا سَأَلْتُمْ وَضُرِبَتْ عَلَيْهِمُ الذِّلَّةُ وَالْمَسْكَنَةُ وَبَآؤُوْاْ بِغَضَبٍ مِّنَ اللَّهِ ذَلِكَ بِأَنَّهُمْ كَانُواْ يَكْفُرُونَ بِآيَاتِ اللَّهِ وَيَقْتُلُونَ النَّبِيِّينَ بِغَيْرِ الْحَقِّ ذَلِكَ بِمَا عَصَواْ وَّكَانُواْ يَعْتَدُونَ

Dan, ketika kamu berkata: "Hai Musa, kami tidak bisa sabar dengan satu macam makanan saja. Sebab itu mohonkanlah untuk kami kepada Tuhanmu, agar Dia mengeluarkan bagi kami dari apa yang ditumbuhkan bumi, yaitu sayur-mayurnya, ketimunnya, bawang putihnya, kacang adasnya, dan bawang merahnya". Musa berkata: "Maukah kamu mengambil yang rendah sebagai pengganti yang lebih baik ? Pergilah kamu ke suatu kota, pasti kamu memperoleh apa yang kamu minta". Lalu ditimpahkanlah kepada mereka nista dan kehinaan, serta mereka mendapat kemurkaan dari Allah. Hal itu karena mereka selalu mengingkari ayat-ayat Allah dan membunuh para Nabi yang memang tidak dibenarkan. Demikian itu karena mereka selalu berbuat durhaka dan melampaui batas.

Mujahid menafsirkan kata “Al Fuum” dengan “Ats Tsuum-bawang putih”. Begitulah dalam riwayat Layts bin Abi Sulaym.

Setelah Musa dan kaumnya lepas mengarungi laut, sedang Firaun dan kaumnya telah tenggelam, mereka mendapatkan suatu kaum yang sedang menyembah patung. Mereka meminta agar Musa membuatkan tuhan untuk mereka. Setelah Musa menyalahkannya dan meluruskan akidahnya, mereka ikut menuju Baital Maqdis. Tak lama di tengah perjalanan mereka mendapatkan kaum gagah perkasa yang seharusnya mereka perangi bersama Musa. Namun mereka membangkang tidak mau mengikuti perintah Musa. Maka Allah memberi mereka pelajaran, dirudung ketakutan dan kebingungan berputar-putar di permukaan bumi selama empat puluh tahun.

قَالُوْا يَا مُوْسَى إِنَّا لَنْ نَدْخُلَهَا أَبَدًا مَا دَامُوْا فِيْهَا فَاذْهَبْ أَنْتَ وَرَبُّكَ فَقَاتِلاَ إِنَّا هَهُنَا قَاعِدُوْنَ قَالَ رَبِّ إِنِّي لاَ أَمْلِكُ إِلاَّ نَفْسِي وَأَخِي فَافْرُقْ بَيْنَنَا وَبَيْنَ القَوْمِ الفَاسِقِيْنَ قَالَ فَإِنَّهَا مُحَرَّمَةٌ عَلَيْهِمْ أَرْبَعِيْنَ سَنَةً يَتِيْهُوْنَ فِي الأَرْضِ فَلاَ تَأْسَ عَلَى القَوْمِ الفَاسِقِيْنَ

Mereka berkata: "Hai Musa, kami sekali sekali tidak akan memasuki nya selama-lamanya, selagi mereka ada di dalamnya, karena itu pergilah kamu bersama Tuhanmu, dan berperanglah kamu berdua, sesungguhnya kami hanya duduk menanti disini saja".

Berkata Musa: "Ya Tuhanku, aku tidak menguasai kecuali diriku sendiri dan saudaraku. Sebab itu pisahkanlah antara kami dengan orang-orang yang fasik itu".

Allah berfirman: ", maka sesungguhnya negeri itu diharamkan atas mereka selama empat puluh tahun, mereka akan berputar-putar kebingungan di bumi itu. Maka janganlah kamu bersedih hati akan orang-orang yang fasik itu."(QS. Al Maaidah, 5: 23-26)

Dalam kebingungannya, bani Israel banyak menuntut dan berbuat kemaksiatan, sampai meminta agar Musa memohon kepada Allah untuk menumbuhkan sayur mayur, biji-bijian, bawang putih dan bawang merah. Allah menjawab tuntutan ini agar mereka pergi ke Mesir untuk mendapatkan tuntutan mereka, sebagai hukuman mereka akibat dosa dan kemaksiatan yang telah mereka lakukan.
Bawang putih jenis tumbuhan asli Mesir, Yunani dan Itali. Tumbuhan ini tergolong intibiotik yang manjur untuk mengobati semacam penyakit, seperti muntaber dan kolera. Tumbuhan ini ditanam dua kali setahun, yaitu pada pertengahan bulan September sampai akhir Oktober, dan kedua dari Oktober sampai akhir Nopember.

• Satu siung bawang putih sebanding dengan satu juta satuan Penicilin.
• Dapat memperlancar kencing.
• Sebelum menjalankan operasi dilarang mengkonsumsi bawang putih karena dapat mengakibatkan pendarahan. Karena itu tidak over mengkonsumsinya.

Untuk menghilangkan bau, dianjurkan mengunyak rumput Naknak dan Syabat di samping memakai minyak yang telah beredar di pasaran. (Sumber : Majalah Qiblati)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar